Sulaiman Al-Rajhi Colleges

Sulaiman Al-Rajhi Colleges atau biasa disingkat SRC, adalah universitas riset swasta nirlaba, yang terdiri dari tiga perguruan tinggi sarjana (S1):

  1. Ilmu Kedokteran
  2. Perawatan dan Ilmu Pengetahuan
  3. Kedokteran Terapan.

Perguruan tinggi didirikan oleh Yayasan Amal Sulaiman Bin Abdul Aziz Al Rajhi dan berlokasi di Al Bukayriyah, Arab Saudi. Sulaiman Al Rajhi Colleges bertujuan untuk menghasilkan kader tenaga kerja yang sangat terlatih dan terspesialisasi sesuai kebutuhan pembangunan. Proyek mendirikan Medical, Nursing dan Applied Medical Sciences Colleges dengan ‘University Hospital’ dipertimbangkan untuk lebih meningkatkan pendidikan sains, perawatan pasien dan penelitian biomedis agar sesuai dengan standar internasional.

Perguruan tinggi yang menjadi pusat kesehatan dan penelitian ini menggunakan bahasa Inggris sebagai media pengajaran di SRC. Pendidikan kedokteran SRC didasarkan pada kurikulum medis Universitas Maastricht di Belanda sehingga siswa yang terdaftar di Sulaiman Al Rajhi Colleges akan diajarkan menggunakan metodologi pembelajaran Pembelajaran Berbasis Masalah atau Problem Based Learning (PBL). Sejalan dengan filosofi PBL Maastricht, SRC percaya bahwa para siswa harus bertanggung jawab secara pribadi atas pendidikan akademis mereka.

Alamat Website : https://sr.edu.sa/site/en/about-sr-colleges/

DAFTAR FAKULTAS

  • Fakultas Kedokteran
  • Fakultas Keperawatan
  • Fakultas Pengetahuan Kedokteran Terapan
  • Fakultas Bisnis

PERSYARATAN PENDAFTARAN

Perlu diingat, beasiswa di Sulaiman Al Rajhi Colleges tidak diadakan setiap tahun di negara Indonesia. Hingga kali ini, alhamdulillah sudah 8 mahasiswa Indonesia yang sedang menimba ilmu disana pada program sarjana (S1). Adapun diantara prosedur seleksi beasiswa adalah pengiriman berkas secara online dan mengikuti tes penyeleksian di lokasi yang telah ditentukan.

Diantara syarat-syarat mengajukan beasiswa (jika tersedia) diantaranya:

  • Berjenis kelamin laki-laki
  • Beragama Islam
  • Umur di bawah 25 tahun
  • Lancar berbahasa inggris (Perlu dipersiapkan pula hasil ujian IELTS dengan skor minimal 6.5)
  • Nilai rata-rata Ijazah SMA di atas 90 pada jurusan IPA
  • Mengikuti tes kelayakan dan wawancara di lokasi yang telah ditentukan.

Adapun dokumen yang dipersiapkan diantaranya:

  • Ijasah dan Transkip nilai SMA/sederajat yang sudah diterjemahkan dalam bahasa Inggris atau Arab
  • Paspor
  • Personal Photo
  • Surat Tanda Sehat
  • Surat Rekomendasi 1 (Tazkiah)

Universitas lain di Arab Saudi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *