Pusat Data Pendidikan Yunandracenter

PUSAT DATA PENDIDIKAN

Pusat Data Pendidikan adalah kumpulan website tentang data dan statistik pendidikan di Indonesia. Website tersebut dikelola oleh institusi resmi dan berwenang mengelola data pendidikan. Data pendidikan tersebut terdiri dari kelembagaan maupun nomor induk siswa.

Pusat data Pendidikan menjadi sangat penting pada zaman sekarang ini karena mempermudah masyarakat melihat dan mencari data pendidikan baik untuk penelitian maupun kebutuhan pribadi.

Pusat data pendidikan tersebut antara lain:

A. EMIS

Pdp Emis Pendidikan Islam
EMIS Pendidikan Islam

EMIS (Education Management Information System). EMIS/Education Management Information Sistem adalah pusat data pendidikan yang dikelola oleh Kementerian Agama. harapanya agar selalu dapat memenuhi seluruh kebutuhan data dan informasi bagi pembangunan dan pengembangan lembaga-lembaga pendidikan Islam di Indonesia.

B. DAPODIK

Pdp Dapodik Data Pokok Pendidikan

Dapodik ( Daftar Pokok Pendidikan). Dapodik/ Daftar Pokok Pendidikan adalah pusat data pendidikan yang dikelola oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Dapodik merupakan sumber data utama pendidikan nasional sebagai bagian dari Program perancanaan pendidikan nasional. Dengan ketersediaan data yang cepat, lengkap, valid, akuntabel dan up to date, maka proses perencanaan, pelaksanaan, pelaporan dan evaluasi kinerja program-program pendidikan nasional dapat dilaksanakan dengan lebih terukur, tepat sasaran, efektif, efisien dan berkelanjutan. Dapodik atau Data Pokok Pendidikan terdiri dari dua webiste yaitu:

C. NISN

Pdp Nisn Nomor Induk Siswa Nasional

NISN (Nomor Induk Siswa Nasional). Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) merupakan layanan sistem pengelolaan nomor induk siswa secara nasional yang dikelola oleh Pusat Data dan Statistik Kemdiknas yang merupakan bagian dari program Dapodik (Data Pokok Pendidikan) Kementerian Pendidikan Nasional. Tujuan dan Manfaat NISN (Nomor Induk Siswa Nasional) yaitu: Mengidentifikasi setiap individu siswa (peserta didik) di seluruh sekolah se-Indonesia secara standar, konsisten dan berkesinambungan. Sebagai pusat layanan sistem pengelolaan nomor induk siswa secara online bagi Unit-unit Kerja di Kemdiknas, Dinas Pendidikan Daerah hingga Sekolah yang bersifat standar, terpadu dan akuntabel berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi terkini. Sebagai sistem pendukung program Dapodik dalam pengembangan dan penerapan program-program perencanaan pendidikan, statistik pendidikan dan program pendidikan lainnya baik di tingkat pusat, propinsi, kota, kabupaten hingga sekolah, seperti: BOS (Bantuan Operasional Sekolah), Ujian Nasional, Pangkalan Data dan Informasi Pendidikan, Sistem Informasi Manajemen Sekolah hingga Beasiswa.

D. NSPTI

Perguruan Tinggi Islam Universitas Yunandra

NSPTI (Nomor Statistik Perguruan Tinggi Islam) merupakan layanan informasi yang dikelola oleh Kementerian Agama Republik Indonesia melalui Direktorat Pendidikan Tinggi Islam Dirjen Pendidikan Islam. Informasi ini memberikan data statistik pengruruan tinggi Islam. baik universitas atau Sekolah Tinggi Agama Islam, Negeri ataupun Swasta.

E. SIMPATIKA

Pdp Simpatika

SIMPATIKA adalah Sistem Informasi Manajemen Pendidik dan Tenaga Kependidikan Kementerian Agama.

Pusat Layanan PTK Kemenag merupakan lanjutan dari program Padamu Negeri yang dirintis oleh Kemdikbud sejak 20 Mei 2013 hingga Juni 2015. Mulai 17 Agustus 2015, Kemenag mengembangkan secara mandiri Layanan SIM PTK Online berbasis sistem SIAP Padamu Negeri bekerjasama dengan PT. Telkom Indonesia.

Melalui Layanan SIM PTK Online ini, Kemenag mengembangkan beragam program kerja untuk kepentingan PTK Kemenag, meliputi: Digitalisasi Portofolio PTK, Bantuan/Beasiswa PTK, Tunjangan PTK, Diklat PTK, Sertifikasi PTK, Pemetaan Mutu PTK, dan beragam program lainnya.