Universitas Muhammadiyah Malang

Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) berdiri pada tahun 1964 di bawah Persyarikatan Muhammadiyah. Meraih akreditasi A (BAN-PT 2017).

Berdasarkan laman umm.ac.id. Pada awal berdirinya UMM merupakan cabang dari Universitas Muhammadiyah Jakarta, yang didirikan oleh Yayasan Perguruan Tinggi Muhammadiyah Jakarta.

Tahun pertama, UMM mempunyai tiga fakultas, yaitu (1) Fakultas Ekonomi, (2) Fakultas Hukum, dan (3) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Jurusan Pendidikan Agama.

Pada tanggal 1 Juli 1968 UMM resmi menjadi universitas yang berdiri sendiri (terpisah dari Universitas Muhammadiyah Jakarta), yang penyelenggaraannya berada di tangan Yayasan Perguruan Tinggi Muhammadiyah Malang.

Pada tahun 1968, UMM menambah fakultas baru, yaitu Fakultas Kesejahteraan Sosial yang merupakan fi‘lial dari Fakultas Kesejahteraan Sosial Universitas Muhammadiyah Jakarta. selain itu, FKIP Jurusan Pendidikan Agama sebagai Fakultas Agama di bawah Kementerian Agama dengan nama Fakultas Tarbiyah.

Prestasi UMM

UMM memiliki slogan “Dari Muhammadiyah untuk Bangsa”. Prestasi yang pernah di raih UMM antara lain:

  • Tahun 2013, Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) menjadi salah satu dari 8 perguruan tinggi yang paling awal meraih akreditasi A.
  • Sejak tahun 2008 hingga 2018, UMM menjadi kampus swasta terbaik di Jawa Timur, sehingga berhak atas penghargaan Anugerah Kampus Unggul (AKU) sebanyak 10 kali dan Penghargaan AKU Kartika sebanyak empat kali dari Kopertis VII.
  • Pada 2012 UMM juga sempat meraih bintang 2 dari lembaga pemeringkat kampus-kampus ternama dunia QS Stars University Ranking, bahkan secara khusus UMM meraih bintang 4 di bidang infrastruktur.
  • Pertengahan 2016 UMM menjadi Associate Member of ASEAN University Network-Quality Assurance (AUN-QA).

Cari : Perguruan Tinggi Islam di Indonesia


Program Studi di Universitas Muhammadiyah Malang

Universitas Muhammadiyah Malang memiliki 10 fakultas dengan 63 program studi, yang terdiri dari Program Vokasi, Sarjana, Pasca Sarjana, Doktor, dan Program Profesi.

Program studi yang terkait dengan pendidikan agama Islam yaitu

  • S1 Ekonomi Syariah
  • S1 Hukum Keluarga Islam (Ahwal Syakhshiyyah)
  • S1 Pendidikan Agama Islam (Tarbiyah)
  • S1 Pendidikan Bahasa Arab
  • S2 Ilmu Agama Islam
  • S3 Pendidikan Agama Islam

Kampus Universitas Muhammadiyah Malang

UMM atau Universitas Muhammadiyah Malang memiliki 3 kampus yang tersebar di kota Malang dan sekitarnya.

Kampus I
Jl. Bandung 1 Malang, Jawa Timur
Phone: +62 341 551 253 (Hunting)
Fax: +62 341 460 435

Kampus II
Jl. Bendungan Sutami No.188 Malang, Jawa Timur
Phone: +62 341 551 149 (Hunting)
Fax: +62 341 582 060

Kampus III
Jl. Raya Tlogomas No.246 Malang, Jawa Timur
Phone: +62 341 464 318 (Hunting)
Fax: +62 341 460 435

Alamat website Universitas Muhammadiyah Malang

Universitas Muhammadiyah Malang memiliki Alamat website di https://www.umm.ac.id/


Perguruan Muhammadiyah

Muhammadiyah merupakan organisasi Islam yang mengelola beberapa lembaga pendidikan mulai dari pendidikan dasar dan menengah sampai dengan pendidikan tinggi.