Darul Hikam Bandung

Berawal dari Masjid Darul Hikam yang dibangun di tahun 1966, Darul Hikam telah menjadi Sekolah Islam Unggulan di Jawa Barat.  Menurut sejarah, Darul Hikam membuka lembaga pendidikan formal di tahun 1967 untuk jenjang Taman Kanak-kanak dan Madrasah, dan tahun 1972 membuka jenjang sekolah menengah pertama (SMP). Kemudian membuka tingkat SMA.

Sekarang ini, Perguruan darul Hikam mengelola lembaga pendidikan dari Taman Kanak-kanak (TK), sekolah Dasar (SD0, Sekolah Menengah Pertama (SMP), dan Sekolah Menengah Atas (SMA).

Perguruan Darul Hikam menyediakan Asrama bagi siswa/i sekolah unggulan, untuk tingkat SMP dan SMA. Asrama Darul Hikam terdiri atas:

  1. Asrama Putri Pakar (untuk SMP dan SMA Unggulan)
  2. Asrama Putra Dago Giri (untuk SMP dan SMA unggulan)
  3. Asrama Putri DHIS (untuk Secondary)
  4. Asrama Putra DHIS 1
  5. Asrama Putra DHIS 2

Darul Hikam  memiliki Visi yaitu Menjadi sekolah Islam terbaik di Jawa Barat melalui budaya (jatidiri, ciri khas dan keunggulan) Berakhlak dan Berprestasi untuk dikembangkan di seluruh nusantara

Adapun misi Darul Hikam adalah

  1. Melaksanakan pendidikan Islam secara utuh, terpadu dan sempurna untuk membangun Akhlakul Karimah siswa dan semua civitas akademika.
  2. Melaksanakan pendidikan umum secara utuh, terpadu dan sempurna untuk meraih prestasi siswa dan civitas akademika dalam berbagai bidang pendidikan
  3. Membangun citra baik sekolah Islam sebagai bagian dari sistem pendidikan nasional
  4. Membangun silaturahim dan kerjasama dengan orangtua dalam proses pendidikan islam bagi putra-putri mereka
  5. Melakukan kepedulian dan pemberdayaan masyarakat sekitar sekolah

Darul Hikam Bandung terus berkembang dan memiliki 4 lokasi utama yaitu

  1. Perguruan Darul Hikam I beralamat di jalan Ir.H.Juanda No. 285 Bandung dengan nomor telepon (022) 2505375, 2534016 dan fax. (022) 2505375
  2. Perguruan Darul Hikam II beralamat di jalan  Tulip Raya No. 47 – 49 Bumi Rancaekek Kencana Kabupaten Bandung, dengan telp. (022) 7794016.
  3. Darul Hikam Center beralamat di jalan Maribaya No. 89 Lembang.
  4. Kampus Terpadu Dago Giri beralamat di jalan  Raya Dago Giri Km 2,1 Kabupaten Bandung Barat

Komentar